lZRkk5O6sMDq69-18OPtCpo3lk Widget edited by super-bee

Sunday, February 10, 2013

Membuat Web Sederhana

Pada artikel ini saya akan membahas bagaimana membuat web sederhana dengan HTML. Sebelum kita masuk dalam pembuatan web sederhana dengan menggunakan HTML, sebaiknya kita berkenalan dulu dengan HTML.

HTML (Hyper Text Markup Languange) adalah bahasa pemrograman untuk menghasilkan dokumen-dokumen hypertext untuk digunakan di World Wide Web. HTML terlihat seperti bahasa pemrograman lama, yang di awali dan diakhiri dengan kode-kode html dimana menunjukkan bagaimana keluarannya pada saat di jalankan pada sebuah web browser.

Untuk membuat aplikasi web, dalam hal ini menggunakan HTML , maka kita membutuhkan suatu editor guna mengetikkan, mengedit atau menyimpan dokumen-dokumen HTML. Editor untuk memdesain suatu web dibagi 2 yaitu yang bersifat text murni dan yang WYSIWYG (Graphic) Editor untuk text, anatara lain Notepad. Sedangkan editor WYSIWYG adalah Macromedia Dreamweaver dan Front Page.

Struktur Dasar HTML

Seperti umumnya dokumen lain, dokumen HTML terdiri dari teks-teks dan bahkan lebih dari itu. Dokumen HTML juga dapat mengandung suatu gambar, suara, ataupun video. Satu hal yang membedakan dokumen HTML dengan dokumen-dokumen lainnya adalah adanya elemen-elemen HTML beserta tag-tagnya. Elemen dan tag HTML berfungsi untuk menformat atau menandai suatu bagian tertentu dari dokumen HTML dan juga untuk menentukan struktur bagian tersebut dalam dokumen HTML. Elemen dan Tag inilah yang merupakan ciri utama dari suatu dokumen HTML. Secara garis besar, untuk menulisakn sebuah dokumen HTML dibutuhkan kerangka penulisan dengan tag-tag dasar sebagai berikut HTML, HEAD,TITLE dan BODY.

Sebagai contoh berikut ini adalah penulisan HTML minimal yang menggunakan tagtag dasar tersebut

<html>
<head>
<title> Judul Dokumen </title>
</head>
<body>
data-data yang akan Anda tampilkan
</body>
</html>
Dalam pembuatan dokumen HTML ada dua komponen utama yaitu elemen dan tag, dengan dua komponen ini maka kita akan membuat dokumen HTML dengan baik.

Contoh pembuatan web sederhana dengan menggunakan HTML:

<html>
<head>
<title>Modul Pengantar Ilmu Komputer</title>
</head>
<body>
<h1>Klasifikasi dan Kegunaan Komputer</h1>
Komputer berasal dari kata <i>to compute</i> yaitu menghitung.Jadi
pada awalnya komputer hanya digunakan sebagai alat hitung, namun
perbedaan yang mendasar dengan kalkulator adalah bahwa komputer
mempunyai perkembangan zaman, komputer digunakan manusia untuk
memproses pemecahan masalah.
<hr>
Untuk lebih jelas tentang kegunaan komputer, komputer dibagi dalam
beberapa klasifikasi, yaitu :
<h5>
<ol>
<li><a href="#">Berdasarkan Jenis Data Yang Diolah
</a> </li>
<li><a href="#">Berdasarkan Kemampuan Komputer </a>
</li>
<li><a href="#">Berdasarkan Ukuran Fisik</a></li>
<li><a href="#"> Berdasarkan Bidang Masalah </a>
</li>
</ol>

</h5>
</body>
</html>
Berikut penjelasan dari elemen dan tag HTML yang digunakan untuk program diatas.
  1. Perintah HTML digunakan sebagai awalan untuk suatu dokumen html.
  2. Perintah HEAD digunakan untuk menunjukkan bagian judul dokumen. Sifatnya opsional (boleh ditulis/tidak)
  3. PerintahTITLE digunakan untuk memberikan judul pada masing.masing dokumen. Judul ini akan ditampilkan dibagian atas web browser.
  4. Perintah BODY menunjukkan bagian isi dari dokumen html tersebut.
  5. Perintah H1 digunakan untuk penetapan besar huruf (heading). Apabila angka yang menyertai huruf H semakin besar, maka huruf semakin kecil.
  6. Perintah HR digunakan untuk membuat garis
  7. Perintah OL digunakan untuk membuat daftar. LI untuk isi daftar.
  8. Perintah A HREF digunakan untuk membuat link.
SelengkapnyaMembuat Web Sederhana

Friday, February 1, 2013

Cara Menghilangkan Highlighting Software Baru

Pada saat Anda selesai menginstal software baru, namanya secara otomatis akan tercetak tebal di daftar All Programs menu Start Anda. Tujuannya adalah untuk memberitahukan kepada Anda bahwa ada software baru yang butuh konfigurasi. Jika ini mengganggu Anda saat bekerja di depan laptop, Anda bisa menghilangkannya dengan cara berikut.
  1. Klik Start > Control Panel.
  2. Selanjutnya pada jendela control panel, klik Appearance and Personalization, kemudian klik Taskbar and Start Menu.
  3. Pada jendela Taskbar and Start Menu klik tab Start Menu dan pilih Customize.
  4. Setelah terbuka jendela Customize Start Menu, hilangkan tanda ceklis pada kotak Highlight Newly Installed Programs. Lalu klik OK
  5. Setelah Anda kembali ke tampilan sebelumnya, klik tombol Apply. Lalu klik OK lagi.
SelengkapnyaCara Menghilangkan Highlighting Software Baru
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
. Tips Ku: February 2013